Jika Anda sudah terdaftar di sebuah perusahaan atau lebih di Jurnal, dan suatu hari Anda sudah tidak perlu mengakses data di perusahaan tersebut, maka Anda dapat keluar dari perusahaan tersebut. Hal ini dilakukan agar daftar perusahaan yang tampil tidak terlalu banyak, atau hanya khusus perusahaan yang aktif menggunakan Jurnal.
Berikut langkah-langkahnya.
- Klik "Profil" di pojok kanan atas, dan klik "Info selengkapnya" pada bagian Daftar Perusahaan.
- Pada halaman daftar perusahaan, klik Keluar.
- Konfirmasikan dengan memasukkan kata sandi/password dan klik "Keluar".
- Maka, Anda akan keluar secara otomatis dari perusahaan tersebut.
Demikian penjelasan mengenai cara keluar dari akun perusahaan di Jurnal.