Pemenuhan penjualan merupakan proses di mana Anda dapat mengurangi kuantitas barang yang sudah diproses pada menu Penjualan sebelum dilakukannya pengiriman, dengan tujuan agar stok dari barang tersebut tidak terambil oleh order lain.
Penting
- Fitur ini masih dalam tahap alpha release (tidak tersedia untuk semua user) serta hanya tersedia pada paket Jurnal 360.
- Anda juga dapat mengaktifkan fitur ini secara satuan, dengan menghubungi tim support kami di halojurnal@mekari.com.
Sebagai informasi, bahwa apabila Anda menggunakan fitur ini pada info detail dari produk Anda akan melihat 2 jenis stok, yaitu:
- Stok saat ini, yaitu stok yang anda miliki saat ini di gudang Anda.
- Stok tersedia, yaitu stok yang tersedia untuk dijual saat ini.
Apabila proses pemenuhan terjadi, maka stok yang akan berkurang adalah stok tersedia. Hal ini berbeda dari proses pemesanan yang biasanya, dimana dengan adanya proses pemenuhan, stok tersedia yang akan berkurang, walaupun proses delivery belum terjadi. Hal ini bertujuan agar stok yang sudah dipesan tidak terambil/ diproses untuk order yang lain.
Setelah pemenuhan pemesanan penjualan diajukan, Anda dapat melanjutkan proses tersebut melalui menu Pemenuhan. Pada proses pemenuhan penjualan ini, Anda juga dapat mencatat proses pengambilan barang (pick up) dan mengunggah tanda terima untuk mengakomodasi proses pengiriman dari gudang. Berikut langkah-langkahnya.
- Apabila Anda memiliki role di bagian Warehouse (Role Stockist di Jurnal), Anda dapat melihat pemesanan penjualan mana saja yang pemenuhannya perlu diproses melalui halaman index. Untuk melihat proses pemenuhan Anda dapat masuk ke menu Pemenuhan.
- Di sini, Anda dapat memfilter berdasarkan gudang, tanggal transaksi Pemesanan Penjualan dan juga melakukan pencarian nomor transaksi Pemesanan Penjualan.
- Selanjutnya, klik "nomor Pemesanan Penjualan" yang ingin diproses.
- Untuk memproses pemenuhan dari pesanan tersebut, Anda dapat klik “Proses pesanan” atau jika ingin membatalkan pesanan yang sudah diproses, klik “Batalkan pemenuhan”.
Pembatalan pemenuhan hanya dapat dilakukan apabila tidak ada pesanan yang sudah diproses, diambil, dikirim, ataupun diterima. Pemesanan Penjualan yang dibatalkan prosesnya akan dapat diubah dan dihapus di halaman Pemesanan Penjualan.
- Pada pop up berikut, pilih kuantitas yang ingin diproses lalu klik “Proses pesanan”.
- Setelah melakukan pemrosesan pemesanan penjualan, maka stok produk pada bagian stok yang tersedia akan berkurang dari 95 menjadi 90.
- Jika Anda mengaktifkan multilevel warehouse, maka Anda dapat klik “Atur lokasi”.
- Kemudian, pilih lokasi penyimpanan dan qty barang yang akan diambil dan klik “Selesai”. - Setelah memproses pesanan, maka barang siap dikirim, namun sebelum barang dikirim, Anda perlu mendaftarkan proses pengambilan barang saat barang di pick up oleh pihak ekspedisi. Untuk mendaftarkan proses pengambilan barang (pick up booking), Anda dapat klik “Buat daftar pengambilan”. Jumlah pengambilan akan sama dengan jumlah yang anda proses di tahap sebelumnya.
- Di sini, Anda dapat menambahkan memo (jika ada) lalu klik “Buat daftar pengambilan”.
- Maka, Anda dapat melihat statusnya pada tab Daftar pengambilan.
1. Bila diperlukan, Anda dapat mencetak daftar pengambilan dengan klik “nomor transaksi” di tab daftar pengambilan
2. Lalu klik “Panah ke bawah” dan pilih Cetak daftar pengambilan. Anda juga dapat membatalkan proses pengambilan dengan pilih Batalkan daftar pengambilan. - Selanjutnya, setelah daftar pengambilan dibuat, maka Anda dapat membuat surat jalan untuk memproses pengiriman barang dari gudang dengan klik “Buat surat jalan”.
Pembuatan surat jalan juga dapat dilakukan dari detail pengambilan
- Lengkapi data pengiriman barang sesuai informasi yang dibutuhkan. Jika sudah, klik “Buat surat jalan”.
- Maka pada tab Pengiriman status pengiriman Anda akan terlihat seperti berikut. Proses pembuatan delivery di menu Pemenuhan akan otomatis membuat dokumen Pengiriman Penjualan di Jurnal.
- Anda dapat melihat detail pengiriman yang telah dibuat dengan klik “nomor transaksi” pada tab pengiriman.
- Lalu Anda akan masuk ke halaman detail pengiriman, di sini Anda dapat membatalkan proses pengiriman dengan klik “Batalkan pengiriman”.
1. Anda juga dapat mencetak surat jalan dengan klik “nomor pemesanan”, pada tab Daftar pengambilan.
2. Lalu scrool ke bagian paling bawah dan klik “Cetak daftar pengambilan”. - Selanjutnya, jika proses pengiriman telah selesai dan barang telah diterima oleh penerima, Anda dapat membuat tanda terima dengan klik “Buat tanda terima”.
- Masukkan tanggal barang diterima beserta nama penerimanya, serta Anda juga dapat memasukkan file sebagai bukti pendukung (jika ada), lalu klik “Buat tanda terima”.
- Maka proses pemenuhan barang sudah selesai, Anda juga dapat melihat bukti tanda terima pada tab Pengiriman lalu klik “Lihat tanda terima”.
- Berikut tampilan dari tanda terima.
- Anda dapat membatalkan proses penerimaan barang dengan klik “Batalkan tanda terima”.