Halaman ini sedang dimuat

Panduan pengguna Mekari Jurnal

Temukan artikel panduan sesuai kebutuhan Anda

Bagaimana Cara Membuat Biaya Baru

Article author
Learning Center Mekari
  • Diperbarui

Pada menu Biaya (atau dalam konteks akuntansi, dikenal sebagai “Beban”, Anda dapat mencatat berbagai macam pengeluaran operasional perusahaan, seperti:

  1. Biaya penjualan dan marketing (komisi, iklan, dan lainnya)
  2. Biaya umum dan administratif (gaji, internet, langganan software, beban kantor, dan lainnya)  

Anda dapat mencatat biaya yang diakui dan dilunasi di waktu yang sama dan/atau biaya yang diakui periode saat ini namun pelunasan dilakukan di periode berikutnya. 

1. Mencatat Biaya yang Diakui dan Dilunasi di Waktu yang Sama 

  1. Klik menu Biaya.
  2. Klik “+Buat Biaya Baru”.
    2.png
  3. Isikan informasi yang dibutuhkan pada kolom-kolom yang disediakan.

    Keterangan:
    No Kolom Penjelasan
    1 Bayar dari Pilih akun yang akan digunakan untuk melunasi biaya.
    2 Bayar nanti

    Centang jika biaya ingin diakui namun pelunasan dilakukan di tanggal berbeda.

    Dengan mencentang bayar nanti, Jurnal akan mencatat pengakuan beban di posisi debit dan hutang di posisi kredit. 

    3 Penerima

    Pilih nama kontak atau lawan transaksi yang menerima pelunasan biaya (opsional). 

    Anda dapat memilih kontak dengan kategori supplier, atau karyawan, atau lainnya. Pelajari lebih lanjut terkait tipe kontak di sini

    4 Tgl transaksi

    Isi tanggal terjadinya pengeluaran.

    Pastikan tanggal transaksi sesuai dengan tanggal pembayaran dilakukan agar sesuai dengan mutasi rekening Anda.

    5 Cara pembayaran

    Pilih cara pembayaran biaya yang tersedia. Atau, Anda dapat menambahkan cara pembayaran baru dengan mengetik langsung  pada kotak pilihan.

    Default cara pembayaran yang tersedia adalah Kas Tunai, Cek & Giro, Transfer Bank, dan Kartu Kredit

    Anda dapat mengelola daftar cara pembayaran melalui menu Daftar Lainnya > Cara Pembayaran.

    6 No biaya

    Jika Anda tidak mengisi kolom “No Biaya”, maka sistem akan mengisi sesuai format penomoran otomatis, dimulai dari 10001. 

    Namun, Anda dapat membuat format penomoran custom sesuai kebutuhan. Pelajari cara membuat penomoran otomatis custom di sini

    7 Tag

    Pilih tag untuk mengelompokkan biaya sesuai kategori spesifik, misal proyek, departemen, dan lainnya. 

    Atau, Anda dapat menambahkan tag baru mengetik langsung pada kotak pilihan.

    Anda dapat mengelola Tag melalui menu Daftar Lainnya > Kategori Tag.

    8 Alamat penagihan Isi alamat dari “Penerima”  (jika ada)
    9 Mata uang

    Pilih mata uang yang digunakan dalam transaksi.

    Opsi mata uang akan muncul jika Anda mengaktifkan fitur Multi-mata Uang.

    10 Harga termasuk pajak

    Aktifkan tombol ini jika nominal biaya sudah termasuk pajak.

    Misalkan nominal biaya Anda adalah Rp 100.000 (sudah termasuk PPN 12%, dengan pengali 11/12). Maka nominal biaya sebelum pajak akan  otomatis tercatat  Rp 90.090,090090  dengan nilai pajak Rp 9.909,909909.

    Tentang fitur “Harga termasuk pajak”
    - Jika Anda ingin tombol “Harga termasuk pajak” secara default aktif di formulir transaksi, Anda dapat mengaktifkan konfigurasi ini melalui menu Pengaturan > centang Termasuk Pajak.
    - Jika konfigurasi ini aktif, maka semua transaksi yang dibuat melalui fitur impor akan otomatis tercatat dengan perhitungan termasuk pajak.
    - Fitur ini belum dapat digunakan pada transaksi yang mengandung pajak dengan pengali 11/12 untuk DPP. Pelajari cara membuat pajak dengan pengali 11/12 di sini. 
    - Fitur ini tidak tersedia untuk tipe pajak pemotongan.

    11 Akun biaya

    Pilih akun (CoA) untuk mencatat biaya Anda. Kategori akun yang dapat Anda pilih meliputi: Harga Pokok Penjualan, Beban, dan Beban Lainnya.

    Anda dapat klik “Tambah data” untuk menambah baris akun biaya lain yang ingin dicatat dalam 1 transaksi.

    12 Deskripsi Masukkan deskripsi untuk memberikan keterangan tambahan terkait biaya (jika ada).
    13 Pajak

    Pilih jenis pajak yang dikenakan pada biaya. Anda dapat melihat informasi pajak yang telah terdaftar melalui menu Daftar Lainnya > Pajak.

    14 Jumlah Masukkan jumlah biaya yang Anda keluarkan.
    15 Masukkan jumlah pemotongan

    Jika tagihan biaya terdapat pemotongan yang mengurangi tagihan, Anda dapat mengisi kolom pemotongan. Anda dapat memilih opsi persentase(%) atau nominal. Kemudian, pilih akun yang menampung nilai pemotongan biaya.

    Jika Anda mengisi persentase(%), jumlah pemotongan akan dihitung dari nilai biaya sebelum pajak.

    16 Memo Masukkan informasi tambahan terkait transaksi biaya pada kolom memo. Memo akan muncul pada laporan Anda dan digunakan sebagai catatan internal saja (tidak dicetak pada template PDF).
    17 Lampiran Anda dapat klik “Pilih file” atau drag langsung file Anda ke halaman biaya untuk melampirkan  dokumen pendukung untuk dilampirkan bersamaan dengan biaya yang Anda buat. Ukuran file yang dapat diupload maksimal 10MB.
  4. Jika sudah selesai, Anda akan melihat 2 tombol fungsi di bawah form. Klik “Batal” untuk membatalkan pencatatan biaya. Untuk menyimpan data, klik “Buat Biaya Baru”. Atau, Anda dapat klik “Buat & Baru” untuk menyimpan data dan membuka form pembuatan transaksi biaya baru.

  5. Transaksi yang Anda buat akan terlihat seperti ini.
  6. Anda juga dapat mencetak biaya dengan klik "Cetak & Lihat" dan klik "Preview Slip Pengeluaran".
  7. Bukti pencatatan biaya akan terlihat seperti ini. Klik ikon "unduh" untuk mengunduh biaya dalam format PDF dan klik ikon "print" untuk mencetaknya.

2. Mencatat Biaya Terutang 

Biaya terutang merupakan transaksi biaya yang pembayarannya tidak langsung dilunasi saat pembuatan transaksi. Berikut langkah-langkahnya.

  1. Klik menu Biaya.
  2. Klik “+Buat Biaya Baru”.
    2.png
  3. Centang “Bayar Nanti”.
  4. Selanjutnya, isikan informasi yang dibutuhkan pada kolom yang disediakan sesuai panduan di atas.
  5. Setelah selesai, klik “Buat Biaya Baru” untuk menyimpan. 
  6. Jika Anda ingin melakukan pelunasan biaya, Anda dapat masuk ke halaman detail biaya terkait dengan klik “nomor biaya”.
  7.  Lalu klik "Tindakan", dan pilih Bayar Tagihan.
  8. Pilih akun kas dan bank yang digunakan untuk membayar tagihan dan pastikan nomor transaksi biaya terutang yang akan dibayarkan sudah sesuai. Anda dapat melunasi beberapa tagihan biaya sekaligus, selama daftar biaya terutang berasal dari “Penerima” yang sama.
  9. Klik “Buat Pengiriman” untuk mencatat pembayaran  tagihan biaya.

Demikian penjelasan mengenai cara mengubah dan menghapus biaya. Selanjutnya Anda dapat mempelajari cara mengatur hak akses akun (CoA) untuk menu biaya di sini. Selain itu, menu biaya juga terintegrasi dengan produk Mekari lainnya seperti Mekari Expense dan Mekari Pay.

Bagikan artikel ini

Punya saran dan komentar untuk artikel ini?

Bantu kami meningkatkan kualitas dari guidebook kami dengan mengisi form